Oke menu minuman segar kita kali ini adalah Resep Membuat Es Agar- Agar Leci, Sudah siap semua para pembaca menumantab..!! oke langsung saja kita simak cara membuatnya :
Bahan :
- 150 g gula pasir
- 1 bungkus jeli rasa leci, larutkan dengan 50 ml air panas
- 1 sdm biji selasih kering, rendam dalam air hangat hingga mengembang
- 300 g leci kalengan, tiriskan, belah 2, sisihkan airnya
- 500 ml air
- Es batu, tumbuk kasar
- 650 ml santan dari 1 butir kelapa parut
- 1/2 sdt garam
- 100 g gula pasir
- 1 bungkus agar-agar bubuk putih, larutkan dengan 50 ml air
- Es batu utuh
- 50 g buah leci, cincang kasar
- 250 ml air leci kalengan
- 250 ml air
- 150 g gula pasir
- 1/8 sdt pewarna makanan merah
- Didihkan air bersama gula 150 g gula pasir, aduk rata. Masukkan larutan jeli, aduk rata. Didihkan. Tuangkan ke dalam loyang. Diamkan hingga mengeras. Potong dadu 1 cm. Sisihkan.
- Agar-agar kopyor: Didihkan santan bersama garam dan gula pasir. Masukkan larutan agar-agar, aduk rata. Didihkan. Angkat.
- Tuangkan 1 sdm adonan agar-agar ke atas es batu hingga berbentuk lembaran tipis. Lakukan hingga adonan habis. Sisihkan.
- Sirop Leci: Didihkan air. Tambahkan air leci kalengan dan gula pasir, aduk rata hingga gula larut. Didihkan. Tambahkan pewarna merah Masukkan buah leci, aduk rata. Angkat.
Atur leci, biji selasih, jeli, dan agar-agar kopyor, dalam gelas saji. Tambahkan es batu. Sajikan segera.
Posted by Unknown on 4:22 AM, No comments :
Belum ada komentar untuk " Resep Membuat Es Agar- Agar Leci "
Post a Comment