Bahan 1 :
- 1 sdt kopi instan
- 250 ml air
- 50 gram gula pasir
- 1 sdt agar-agar jelly putih
- 100 gram kacang mede (goreng, haluskan)
- 100 gram krim
Bahan 2 :
- 1 sdm tepung maizena
- 150 ml susu evaporated
- 30 gram gula pasir
- ¼ sdt vanili
Cara membuat:
- Campur kopi, air, gula, dan jelly, masak hingga mendidih. Angkat dan tuang ke gelas saji sehingga ½ bagian gelas. Dinginkan
- Taburi kacang mede yang sudah dihaluskan ke atas agar kopi
- Campur semua bahan II. Masak hingga mendidih dan kental. Tuangkan di atas kacang mede. Dinginkan.
- Tutup pudding kopi dengan krim dan masukan dalam lemari pendingin kembali
- Siap dihidangkan.
Posted by Unknown on 6:40 PM, No comments :
Belum ada komentar untuk " Cara membuat Puding Kopi Lapis Krim "
Post a Comment